KERINCI - Warga Desa Sungai Medang dan Koto Tebat, Kecamatan Air Hangat Timur sempat dibuat geger oleh kabar hiangnya salah satu pengunjung objek wisata Air Terjun Sungai Medang, Minggu (13/3) siang.

Informasinya, seorang pengunjung yang bernama Zb (13), warga Desa Koto Tebat ini dikabarkan hilang oleh rekan-rekannya sekitar pukul 12.00 WIB siang tadi. Atas laporan itu, warga desa Sungai Medang dan Koto Tebat mendadak heboh. Bahkan, kepala desa setempat sudah melaporkan kejadian ini ke pihak BPBD Kerinci.

Mendapat laporan itu, BPBD Kerinci langsung menurunkan tim SAR guna membantu pencarian.

Setelah berkoordinasi dengan rekan-rekan Zb dan aparat desa setempat, tim bersama warga langsung melakukan pencarian ke lokasi Air Terjun Sungai Medang.

Namun, sekitar pukul 19.10 WIB malam ini, tim berhasil mendapatkan informasi bahwa Zb bukan hilang, melainkan tengah bersama pacarnya.

"Salah satu rekan Zb menelpon ke nomor Zb, ternyata nomornya aktif dan dijawab oleh Zb bahwa dia lagi bersama pacarnya, lalu telepon dimatikannya," ujar tim Pusdalops BPBD Kerinci, Ansyori, kepada metrosakti.com, Minggu (13/3) malam.

Dari petunjuk itu, kata Ansyori, pihaknya lalu memerintahkan tim yang tengah melakukan pencarian kembali turun.

"Kita lalu berkoordinasi dengan pihak keluarga untuk mencari tahu di mana posisi Zb dan pacarnya. Kabarnya pukul 19.00 malam ini mereka sudah ditemukan," sebutnya lagi.

"Jadi ini bukan kasus orang hilang, tapi Zb dibawa cowoknya keluar dari rombongan saat sedang berada di air terjun, tanpa memberi tahu teman-temannya. Mereka naik ke air terjun sebanyak 10 orang," jelasnya.

Informasi terbaru yang diperoleh pihaknya, kata Asyori, dua sejoli tersebut saat ini sudah pulang ke rumahnya masing-masing.

Sumber : Metrosakti.com